Senin, 13 April 2015

"PANTAI NAMPU PACITAN" Pantai wisata nan indah menawan dengan banyak spot perairan ini berada di perbatasan Wonogiri - Pacitan. [Desa Widoro - Kecamatan Donorojo]



gambar foto pantai nampu pacitan winogiri
PANTAI NAMPU (Widoro - Donorojo)


Pantai Nampu adalah lokasi wisata Pantai ujung paling barat yang cukup layak untuk menjadi obyek wisata atau kunjungan anda di Pacitan. Menurut beberapa sumber Pantai ini sebenarnya berada di wilayah perbatasan Kabupaten Pacitan di Jawa Timur dan Kabupaten Wonigiri Jawa Tengah. Sebagian masuk wilayah Dringo, Kelurahan Gunturharjo, Kecamatan Paranggupito Wonogiri, sebagian lainnya juga masuk wilayah Desa Widoro, Donorojo Kabupaten Pacitan.
Jadi Pantai Nampu ini bisa dikatakan menjadi milk Wonogiri dan Pacitan, namun saat ini kenyataanya pantai ini sudah di kelola oleh masyarakat lokal Desa Dringo (Jawa-Tengah) walau belum di kelola secara resmi oleh pemerintah daerah, bahkan dari kebanyakan media memang Wonogiri lebih mendominasi lokasi wilayah Pantai ini.

Saat berkunjung ke pantai ini, Meski lelah namun anda akan sngat puas melihat pesona pantai yang membuat anda betah berlama–lama di pantai ini. Seperti halnya pantai lainnya di ujung barat Pacitan, Pantai ini memiliki ciri khas pasir putih dengan garis pantai cukup panjang.

petualang1 - pantai nampu pacitan - wonogiri petualang2 - pantai nampu pacitan - wonogiri
petualang3 - pantai nampu pacitan - wonogiri petualang4 - pantai nampu pacitan - wonogiri
petualang5 - pantai nampu pacitan - wonogiri petualang6 - pantai nampu pacitan - wonogiri
petualang7 - pantai nampu pacitan - wonogiri petualang8 - pantai nampu pacitan - wonogiri

Namun yang membedakan diantara pantai lain di selatan Pacitan, ombak di Pantai ini cukup jinak, dan adanya sisi laut dangkal jadi cukup aman, karena perairanya dangkal sehingga nampak dengan jelas biota-biota laut dan karang–karang dengan aneka bentuk dan jenis bisa disaksikan dengan jelas karna airnya pun cukup jernih.

Pada waktu air surut di bagian sisi laut yang dangkal ini juga banyak bebatuan yang bisa anda gunakan untuk sekedar duduk dan menikmati laut lepas, disini juga ada ikan–ikan, rumput laut, bulu babi, kerang dan berbagai biota air lainnya.

Yang perlu anda waspadai adalah keberadaan ubur-ubur biru (bentuknya mirip balon tiup) yang biasanya terhempas di pasir atau mengambang di air. Sebaiknya hindari hewan itu, jangan sampai menyentuh atau terkena hewan tersebut karna cukup berbahaya. Biasannya biota air tersebut akan menyengat dan menyebabkan iritasi, rasa terbakar, atau bahkan demam.

ujung barat - pantai nampu pacitan - wonogiri bagian timur - pantai nampu pacitan - wonogiri
bangunan - pantai nampu pacitan - wonogiri jalan atas - pantai nampu pacitan - wonogiri
lokasi 2 - pantai nampu pacitan - wonogiri lokasi 3 - pantai nampu pacitan - wonogiri
perairan - pantai nampu pacitan - wonogiri perbukitan - pantai nampu pacitan - wonogiri

Untuk memasuki lokasi wisata Pantai Nampu ini Dari pacitan adalah searah dengan jalur ke Pantai Banyu Tibo Dan Pantai Buyutan yaitu :


~ Dari arah barat (Solo) atau dari Pacitan kota (lewat desa Sedeng) lalu melalui jalur utama Pacitan - Solo setelah sampai Pertigaan Punung (lihat papan penunjuk arah) lalu belok arah Goa Gong (dari Pacitan kota ke kiri), setelah sampai pertigaan goa Gong - Pantai Klayar, pilih Belok kanan arah Klayar atau Desa Kalak terus ikuti jalan hingga sampai perempatan Kalak, lalu belok kiri arah klayar dan di depan ada pertigaan lagi (ada penunjuk arah) ikuti arah banyutibo / belok kanan menuju kearah Desa Widoro Donorojo. Ikuti terus jalan utama itu, dan akan melewati beberapa persimpangan (yaitu ke Pantai Buyutan Dan Banyutibo) lewati saja ikuti arah jalan ke Wonogiri dan akan ada penunjuk arah belok kiri Ke Pantai Nampu. Ikuti jalan hingga lokasi tiketing Dan jika sudah hampir mendekati area pantai, kendaraan sudah tak bisa lagi dan harus parkir di situ. Lalu anda harus melanjutkan berjalan kaki menuruni anak tangga (dari semen), yang sudah dibuat dan khusus untuk pejalan kaki kira-kira 5-10 menit dari atas. Dan anda pun akan sampai di pantai nan ramah indah menawan, yaitu "Pantai Nampu"

pantai nampu dari atas bukit pacitan winogiri

Pantai nampu yang berada di sebelah barat Pantai Kijingan ini memiliki beberapa lokasi perairan yang bisa di kunjungi, dan memiliki karakteristik dan keindahan berbeda-beda. dari lokasi satu dan lainya biasanya dipisahkan oleh bukit kecil atau tebing-tebing. dan di sekeliling pantai terdapat bukit-bukit indah menyerupai gunung yang menghijau.

Untuk fasilitas sudah terbilang lengkap, lokasi parkir yang luas, gardu pandang, toilet, dan warung-warung makan sudah ada disini. Untuk tiket masuk terbilang terjangkau hanya 5ribu untuk 1motor dan 2ribu untuk parkir (juli 2015).

Pemandangan khas daerah Gunung kidul yaitu perbukitan karst , pantai pasir putih, ombak yang cukup jinak, warung-warung disisi atas pantai, dan keindahan dasar pantai dengan berbagai macam kehidupan di dalamnya akan membuat anda betah berlama–lama di Pantai Nampu ini.


Panorama bukit timur dari pantai nampu pacitan Dari atas bukit pantai nampu pacitan
Bukit barat pantai nampu pacitan Bebatuan ujung barat pantai nampu pacitan

5 komentar:

  1. Alvio Ahada AslamSen Apr 13, 01:14:00 PM

    gan mampir ke blog ane gan

    BalasHapus
  2. @Alvio Ahada Aslam,
    oke bro swun kunjunganya.. :)

    BalasHapus
  3. slm dmai untuk pacitan & winogiri :)

    BalasHapus
  4. @Andika pratama,
    pasti mas,,, :)

    BalasHapus
  5. "PANTAI NAMPU PACITAN JAWA TIMUR" Pantai wisata nan indah menawan dengan banyak spot perairan ini berada di perbatasan Wonogiri - Pacitan. [Desa Widoro - Kecamatan Donorojo]

    http://alipz33.mywapblog.com/pantai-nampu-pantai-indah-di-perbatasan.xhtml

    BalasHapus

Terimakasih atas kunjunganya!
Tolong berikan komentar, dan bagikan artikel ini melalui media sosial..